Wednesday, September 18, 2013

Beranda » » Desianer Vivienne Westwood Sebut Orang Masa Kini Terlalu Konsumtif Soal Baju

Desianer Vivienne Westwood Sebut Orang Masa Kini Terlalu Konsumtif Soal Baju

Kamis, 19/09/2013 10:01 WIB

Desianer Vivienne Westwood Sebut Orang Masa Kini Terlalu Konsumtif Soal Baju

Eny Kartikawati - wolipop


Foto: Dok. Getty Images
Jakarta - Desainer eksentrik Vivienne Westwood mengungkapkan pendapatnya tentang betapa konsumtifnya orang-orang di masa sekarang. Dalam pandangannya, ketika orang tak punya banyak uang atau miskin, dia seharusnya jangan sering-sering membeli baju.

Vivienne mengungkapkan hal di atas setelah fashion show koleksi terbarunya untuk musim semi 2014 di London Fashion Week. Saat show berlangsung, tidak seperti desainer lainnya yang memilih di belakang panggung, desainer 72 tahun itu justru duduk di barisan depan bersama para selebriti dan jurnalis fashion.

Usai show digelar, Vivienne dengan gamblang mengungkapkan keprihatianannya soal pemilihan fashion orang-orang di masa kini. Di matanya mereka membeli terlalu banyak baju tanpa memperhatikan kualitas.

"Kurangi belanja. Pilih dengan benar yang tak lekang dimakan waktu. Kualitas, bukan kuantitas. Semua orang sekarang membeli terlalu banyak baju," katanya seperti dikutip Telegraph.

Vivienne tidak menampik kalau dia memiliki ekonomi yang cukup baik dan beruntung bisa mendapatkan busana tanpa perlu membayar. Namun dia sebenarnya tidak suka memiliki baju terlalu banyak. "Dan menurutku orang-orang miskin seharusnya lebih berhati-hati (dalam berbelanja baju-red)," ujarnya lagi.

Desainer yang sudah tiga kali meraih penghargaan British Fashion Designer of the Year itu mengatakan lagi, meskipun miskin bukan berarti juga orang itu jadi asal memilih baju yang murah. "Ketimbang beli enam baju, beli satu yang benar-benar kamu sukai. Jangan terus membeli karena ingin," ucapnya.

(eny/eny)


Redaksi: redaksi[at]wolipop.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi :
  • email : sales[at]detik.com


Hot Photos

Silakan masuk atau daftar untuk mengirim komentar
Tampilkan Komentar di:        


Sumber: wolipop.detik http://detik.feedsportal.com/c/33613/f/656124/s/316b5d46/l/0Lwolipop0Bdetik0N0Cread0C20A130C0A90C190C10A0A10A70C236310A60C2330Cdesianer0Evivienne0Ewestwood0Esebut0Eorang0Emasa0Ekini0Eterlalu0Ekonsumtif0Esoal0Ebaju/story01.htm